MAJESTICALLY DARK: 5 GEREJA HITAM PALING MEMUKAU DI DUNIA

 

cologne-cathedral

Sudah lama aku tidak membuat postingan tentang gereja. Mumpung sebentar lagi kita akan merayakan natal, maka nggak ada salahnya aku mulai lagi membuat postingan bertema arsitektur gereja. Postingan ini kontras sekali dengan postingan tentang gerejaku yang terakhir, yaitu 10 Gereja Putih Terindah Di Dunia. Kali ini aku akan membahas tentang gereja2 hitam paling unik di dunia. Karena memang jarang gereja berwarna hitam, maka cuma ada 5 gereja yang ada di list ini. Inilah 5 gereja hitam paling mempesona di dunia.

1. Maria Vom Siege (Vienna, Austria)

maria vom siege kirche

Gereja ini unik karena kubah hitamnya, yang memang tak lazim untuk gereja bergaya gotik. Gereja ini dibangun pada tahun 1868-1875 oleh Friedrich von Schimdt yang juga mengarsiteki Vienna City Hall dan Katedral Cologne di Jerman. Keunikan lain gereja ini adalah bentuk bangunannya yang oktagonal (bersegi 8), tidak berbentuk menyerupai salib seperti gereja gotik pada umumnya.

2. Katedral Cologne (Cologne, Jerman)

koln_cathedral_day_vert

Gereja ini merupakan objek wisata terpopuler di Jerman. Mulai dibangun pada 1248, pembangunan gereja ini terbengkalai sejak 1473. Baru pada tahun 1880, gereja ini akhirnya diselesaikan sepenuhnya. Gereja ini kini menjadi gereja gotik terbesar di Eropa Utara dan gereja dengan menara tertinggi kedua di dunia.

koln cathedral

3. Katedral Clermont-Ferrand (Clermont-Ferrand, Prancis)

Clermont-Ferrand-cathedral-3

Katedral ini dibangun dari batu lava yang seluruhnya berwarna hitam. Dengan menara setinggi 96 m, gereja ini tampak raksasa dan kontras bila dibandingkan dengan panorama kota di sekitarnya.

Clermont-Ferrand_16349_Cathedrale-de-Clermont-Ferrand

4. Katedral St. Vitus (Praha, Republik Ceko)

3121442-the-facade-of-st-vitus-cathedral-in-prague-czech-republic

Salah satu gereja terbesar di Eropa Timur ini terletak di dalam kawasan Prague Castle yang merupakan kompleks istana terbesar di dunia. Dibangun pada 1344, gereja gotik ini uniknya mendapat pengaruh gaya barok yang terlihat jelas pada bentuk menaranya.

st-vitus-cathedral-mariola-bitner

5. Katedral Lichfield (Lichfield, Inggris)

Lichfield Cathedral

Gereja ini unik sebab selain warnanya yang gelap, gereja ini merupakan satu2nya gereja di Inggris yang memiliki tiga menara dengan spire (atap runcing). Padahal gereja2 Inggris memiliki ciri khas menara dengan puncak yang rata atau tanpa atap runcing. Kekelaman eksterior gereja ini diimbangi dengan interiornya yang sangat indah.

79522243CF007_English_Herit

quire about-us-treasures-herkenrode1 LichfieldInterior_Cap

Suka artikel ini ?

About Banu Qinan

Admin Blog

Join This Site Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Silakan berkomentar dengan sopan